RPP


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

I.   IDENTITAS MATA PELAJARAN
Sekolah                       :
Mata Pelajaran            : Kimia
Kelas / Semester          : X / 1
Alokasi Waktu            : 1 x 30 menit
Tahun Pelajaran           : 2010/2011

     II. STANDAR KOMPETENSI / KOMPETENSI DASAR
1.      Standart Kompetensi
Memahami Struktur atom, sifat-sifat periodik unsur dan ikatan kimia
2.      Kompetensi Dasar
Memahami struktur atom berdasarkan teori atom Bohr,  sifat unsur, massa atom relatif, dan sifat-sifat periodik unsur dalam tabel periodik serta menyadari keteraturannya, melalui pemahaman konfigurasi elektron

   III. INDIKATOR
1.      Menentukan konfigurasi elektron dan elektron valensi.
2.      Menentukan hubungan konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik.

    IV. TUJUAN PEMBELAJARAN
  • Siswa dapat menjelaskan dasar pengelompokkan unsur

     V. MATERI POKOK / PEMBELAJARAN
     Konfigurasi Elektron Dan Elektron Valensi
Konfigurasi elektron adalah susunan elektron di sekitar inti atom dan bergantung pada nomor atomnya. Konfigurasi elektron ditentukan oleh jumlah elektron. Elektron bergerak mengelilingi inti pada lintasan sesuai dengan tingkat energinya yang disebut kulit. Kulit pertama dinamakan kulit K, kulit kedua dinamakan kulit L, dan seterusnya hingga kulit terakhir, yaitu kulit Q. Kulit K memiliki tingkat energi paling rendah. Jadi, makin jauh dari inti maka makin besar tingkat energinya. Pengaturan pengisian jumlah elektron per kulit didasarkan pada pengisian jumlah elektron maksimum yang dirumuskan oleh Pauli sebagai berikut.
Hubungan konfigurasi elektron dengan sistem periodik
Dalam tabel periodik modern, unsur-unsur dalam satu golongan memiliki sifat-sifat yang mirip, demikian pula dalam satu periode memiliki sifat-sifat beraturan. Mengapa demikian? Kemiripan dan keteraturan sifat- sifat unsur dalam tabel periodik ada kaitannya dengan konfigurasi elektron atom dari unsur-unsur itu.
Berdasarkan konfigurasi elektron, periode dan golongan suatu unsur dapat ditentukan. Untuk unsur golongan utama (IA s/d VIIIA), periode dan golongan dapat ditentukan sebagai berikut:

Nomor Periode
: jumlah kulit (n)
Nomor Golongan
: jumlah elektron valensi (jumlah elektron paada kulit terluar)
VI.             Penggunaan Alat Bantu 
Alat bantu yang digunakan adalah LCD, White Board, Spidol dan Sempoa konfigurasi elektron

VII.          Langkah-Langkah Kegiatan Belajar
  1. Metode Pembelajaran             : Ceramah dan diskusi kelompok       
  2. Model Pembelajaran               : Koopertif
          VII. MEDIA DAN SUMBER PEMBELAJARAN
    a.Buku paket kelas X yang relevan
    b.Tabel periodic unsure
    c.Sempoa kimia


    VI.             PENILAIAN
    a.    Keaktifan siswa
    b.   Tugas individu
    c.    Tugas kelompok
    d.   Pretes dan postest